Baznas Beberkan Program Ramadan 1445 H Melalui Dialog Radio Suara Kota

Jelang bulan suci Ramadan 1445 H, BAZNAS Kota Probolinggo mulai melaksanakan program-program unggulannya. Diantaranya kegiatan bersih-bersih masjid, pemberian santunan juga pengecatan 300 musala se-Kota Probolinggo.

KANIGARAN—Jelang bulan suci Ramadan 1445 H, BAZNAS Kota Probolinggo mulai melaksanakan program-program unggulannya. Diantaranya kegiatan bersih-bersih masjid, pemberian santunan juga pengecatan 300 musala se-Kota Probolinggo.

“Alhamdulillah jelang Ramadan, BAZNAS sudah melaksanakan beberapa agenda. Mulai dari kegiatan bersih-bersih masjid hingga santunan anak yatim, kaum dhuafa, lansia , takriman dan pengecatan 300 musala se-Kota Probolinggo,” terang Ketua BAZNAS, Hakimuddin dalam dialog interaktif Radio Suara Kota, Selasa (5/3) pagi.

Sebagai lembaga yang menerima dan menyalurkan zakat serta infak, BAZNAS Kota Probolinggo tiada henti mensyiarkan tentang pentingnya berzakat. BAZNAS akan mulai melakukan koordinasi dengan sekolah-sekolah terkait edukasi pentingnya zakat. “Kami akan terus meningkatkan koordinasi dengan seluruh unit pengumpul zakat. Bahkan kami juga akan mulai berkoordinasi ke sekolah-sekolah untuk mengedukasi pentingnya berzakat,” ujarnya.

Beberapa program kerja lainnya antara lain kegiatan pondok Ramadan, penerangan menggunakan lampu solar cell di area masjid dan pemakaman, OASE (orang tua asuh sehari) serta pembacaan rutin Al Quran ukuran raksasa. “Kami akan mengisi Ramadan tahun ini dengan kegiatan yang sarat makna. Ada pondok Ramadan, safari tarawih, syiar dakwah, pembacaan Al-Quran raksasa, dan OASE bersama anak yatim di pusat perbelanjaan di Kota Probolinggo,” tambah Ketua Wakil Ketua II BAZNAS, Sya’dullah.

Dalam dialog interaktif yang berlangsung selama 1 jam ini, juga dihadiri oleh Wakil Ketua I BAZNAS Imam Mudakhir, Wakil Ketua II BAZNAS Sya’dullah, dan Wakil ketua IV BAZNAS Wahid. (dy/mir)

LINK TERKAIT